5 CARA SEDERHANA UNTUK MENCERAHKAN KULIT TUBUH



Assalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.

Hi, Reader! Apa kabar? Pasti kalian rindu membaca postingan terbaru dari blog ini, ya? Heehee...

Pada kesempatan kali ini aku akan membahas tentang kulit, terutama kulit tubuh agar tetap terlihat cerah. Karena kulit cerah adalah dambaan setiap wanita. Meskipun di rumah aja selama pandemi ini, tapi kulit tubuh harus tetap terjaga agar tidak kusam, tetap lembut, cerah, dan sehat.

Banyak yang beranggapan, bahwa merawat kulit tubuh butuh perawatan dan biaya yang mahal agar bisa terlihat cerah dan sehat. Padahal ada banyak cara sederhana untuk merawat kulit tubuh dan tetap bisa kita lakukan setiap hari di rumah selama pandemi ini.

Berikut ini adalah 5 cara sederhana untuk mencerahkan kulit, yaitu:
  1. Minum air putih secara teratur. Penuhi kebutuhan cairan tubuhmu dengan meminum air putih secara teratur, karena ini efektif untuk merawat, memelihara kelembaban kulit, dan menjaga jaringan kolagen yang dapat membuat kulit lembut, padat, dan bercahaya. Sehingga dapat melawan garis-garis halus dan kerutan.
  2. Tidur yang cukup. Karena saat tidur kita menghasilkan melatonin, hormon yang terjadi secara alami di tubuh dan merupakan antioksidan yang kuat. Selain itu tidur yang cukup juga melancarkan aliran darah di bawah kulit sehingga kulit mendapatkan nutrisi.
  3. Makan makanan yang bermafaat untuk kulit. Makanlah makanan yang mengandung vitamin C, B, E, dan antioksidan, karena membantu pertumbuhan sel kulit baru, mencerahkan kulit, memproduksi kolagen, menangkal radikal bebas, dan menjaga bentuk serta fungsi dari kulit itu sendiri. Bisa juga dengan tambahan mengkonsumsi yogurt dan madu.
  4. Hindari paparan sinar matahari secara langsung. Jangan biarkan kulitmu terlalu lama terkena sinar matahari secara langsung, karena paparan sinar UV dari matahari berlebihan akan menimbulkan kerusakan pada kulit, seperti kulit kusam dan rona kulit tidak merata. Lindungi kulitmu dengan tabir surya atau sunscreen.
  5. Gunakan produk perawatan kulit dengan tepat. Produk perawatan kulit seperti body scrub, shower scrub, dan body lotion. Harus dengan tepat yang berarti kandungannya cukup untuk memenuhi kebutuhan kulitmu, dan kamu dapat menggunakannya secara teratur. Menggunakan body scrub bisa membantumu untuk melakukan eksfoliasi, karena dapat membersihkan lapisan kotor dan sel-sel kulit mati yang dapat menyebabkan kulit tampak gelap.
Itu adalah 5 cara sederhana untuk mencerahkan kulit, yang sudah aku terapkan.
 
Bicara mengenai produk perawatan kulit, aku memakai rangkaian produk yang dapat mencerahkan kulit, yaitu Scarlett Whitening. Aku yakin pasti kalian sudah tidak asing dengan nama produk Scarlett Whitening ini. Iya, betul sekali ini adalah produk lokal milik kak Felicya Angelista. Yuk, kenalan dengan rangkain produk Body Care dari Scarlett Whitening!

Body Scrub



Body Scrub Scarlett ini ada 3 variant, yaitu Coffee, Romansa & Pomegrante yang beraroma Floral-Fruity Gourmand. Nah, yang sudah aku pakai ini adalah variant Coffee. Variant Coffee ini adalah variant baru. Aroma Coffee ini asyik banget buat rileksasi tubuh sambil melakukan eksfoliasi yang dapat membantu mengangkat sel-sel kulit mati pada kulit tubuh. Menggosok-gosok kulit tubuh dengan body scrub selain sel-sel kulit mati terangkat juga bisa membantu melancarkan peredaran aliran darah.




Buliran scrub Scarlett variant Coffee ini berwarna coklat muda seperti krim mocca, mengandung vitamin E dan Glutathione. Buliran scrubnya halus dan tidak sakit saat diusap, mengembalikan kelembaban kulit tubuh dan kulit jadi lebih cerah. Manfaat lainnya adalah meningkatkan kadar hidrasi yang dibutuhkan kulit tubuh. Body scrub ini aku gunakan satu sampai dua kali dalam seminggu.

Cara pakainya tinggal usapkan body scrub secukupnya ke bagian yang ingin di scrubbing, lalu diamkan 3-5 menit atau sudah setengah mengering, kemudian gosok perlahan sehingga sel-sel kulit mati terangkat, terakhir tinggal bilas, deh. Sangat mudahkan? 



Kemasannya jar plastik bundar 250ml, pas digenggaman tidak terlalu besar juga tidak terlalu kecil. Kemasannya aman tutupnya diputar seperti toples, ada lapisan seperti alumunium foil di tutupnya, hologram keaslian produk juga ada. Kemudian dilengkapi keterangan kandungan produk, cara pemakaian, dan tanggal kadaluarsanya.


Brightening Shower Scrub



Shower Scrub Scarlett ini ada 4 variant, yaitu Cucumber dengan aroma green-watery fruity, Manggo dengan aroma citrus-fruity floral, Pomegrante dengan aroma floral-fruity gourmand, dan yang terbaru adalah Coffee. Aku juga sudah coba pakai yang variant Coffee.


Ribet ya menyebutnya shower scrub? Baiklah, pada intinya ini adalah sabun mandi cair. Yang membuatnya berbeda adalah sabun mandi ini isinya nampak seperti gel cair, ada buliran scrub terlihat sparkling warna merah dan biru mengandung Glutathione + Vitamin E + Kojic Acid + Niacinamide yang dapat memaksimalkan saat membersihkan tubuh. Shower scrub Coffee ini meskipun aromanya kopi warnanya bukan coklat, tapi oren. Oren pun ternyata tidak selalu jeruk, ya. Ehehehe :D

Cara pakainya selesai pakai body scrub variant Coffee, lalu aku bilas pakai shower scrub ini, yang variant Coffee juga. Aku tuangkan ke shower puff, menikmati usapan busanya kemudian aku bilas dengan air. Aku jadi merasa maksimal membersihkan kulit tubuhku. Kulit jadi terasa lebih halus setelah eksfoliasi. Mandi pun jadi tambah segar karena aku mendapatkan sensasi aroma keharuman kopi yang tahan lama. Manfaat lainnya bisa mengembalikan kelembabab kulit dan mencerahkan kulit tubuh. Shower scrub ini dapat digunakan ketika mandi setiap hari meskipun tidak menggunakan body scrub sebelumnya. 



Shower scrub ini kemasannya botol plastik 300ml dengan model tutup flip-top yang tidak mudah tumpah, mudah dibawa kemana-mana. Cek keasliannya dengan botolnya yang bening ada emboss tulisan Scarlett dibalut dengan sticker tulisan yang kalau terkena air tidak mudah luntur atau sobek, tertera hologram dilengkapi kandungan keterangan produk, cara pemakaian, dan tanggal kadaluarsanya.


Fragrance Brightening Body Lotion



Body lotion Scarlett ini ada 5 variant, yaitu Romansa dengan aroma fruity-floral gourmand, Fantasia dengan aroma green-floral woody, Charming dengan aroma floral-ambery woody, Freshy dengan aroma citrus-floral fruity, dan Joly dengan aroma floriental gourmand. Body lotion Scarlett yang sudah aku coba adalah yang variant Joly.



Variant Joly ini aromanya enak banget, betulan seperti aroma parfume Yves Saint Laurent Black Opium Eau De. Seperti ada perpaduan aroma buah dan bunga bikin segar dan keharumannya tahan lama. Teksturnya mudah meresap dan tidak lengket di kulit. Tidak licin ketika berkeringat. Warnanya creamy peace muda. Mengandung Glutathione + Vitamin E + Kojic Acid + Niacinamide sama seperti kandungan shower scrub yang juga dapat menutrisi kulit tubuh.

Cara pakainya selesai melewati proses eksfoliasi dengan body scrub dan shower scurb tuangkan body lotion ini ke tangan secukupnya, lalu oleskan dan ratakan ke seluruh tubuh. Selesai, deh! 


Body lotion ini kemasannya botol plastik 300ml dengan keunggulan model tutup pump lebih safety karena botol lotionya ada lock-unlock pengganjalnya atau ketika pengganjalnya tidak ingin digunakan tinggal putar saja ujung pumpnya, jadi aman tidak mudah tumpah, dan mudah dibawa kemana-mana. Cek keasliannya juga sama dengan kemasan botol shower scrub botolnya yang bening ada emboss tulisan Scarlett dibalut dengan sticker tulisan yang kalau terkena air tidak mudah luntur atau sobek, tertera hologram dilengkapi kandungan keterangan produk, cara pemakaian, dan tanggal kadaluarsanya.


Produk Fragrance Brightening Body Lotion Scarlett ini memang booming banget bisa membantu mencerahkan kulit tubuh. Setelah aku gunakan selama satu bulan, aku bisa  buktikan sendiri efek perubahannya. Tidak hanya mencerahkan kulit, tetapi juga membuat kulit jadi tidak terasa kering, lebih lembut, dan harum menyegarkan. Alhamdulillah, tidak ada efek gatal dan iritasi pada kulitku. Setiap kali abis pakai produk ini rasanya mood aku balik lagi. Karena aromanya aku suka banget, juara!!!


Aku tidak khawatir dengan produk body care Scarlett Whitening ini, mulai dari pembelian sampai dengan pemakaian. Karena semua produk ini sudah terdaftar di BPOM, ada setifikasi label HALAL, dan buat kita yang pecinta binatang ini juga not tested on animals, lo!

Ketika aku terima paketnya produk ini ada di dalam box exclusive yang reuseable, kemudian ketika aku buka produknya pun dibaluti oleh bubble wrap, dan rapih sekali. Jadi senang sekali aku terima produknya, karena aman dan tidak rusak.

Cara ordernya mudah sekali.

Kalian bisa order lewat Shopee dengan ketik Scarlett Whitening Official Shop pada kolom pencarian Shopee.

Seluruh harga produk satuannya Rp 75.000. Harga yang woth it untuk mendapatkan perawatan agar kulit cerah, sehat, dan lebih terawat.

Dapatkan harga paket hemat yang 5 item harganya Rp 300.000 dapat box exclusive+free gift.


Oia... sekarang ada Song Joong Ki sebagai star ambassador Scarlett terbaru, lo! Mana nih fansnya Joong Ki oppaaaa? Hepikan pasti? Semoga kalian jadi semakin semangat untuk merawat kulit agar sehat, cerah, dan harum sepanjang hari.



Bisa juga order melalui whatsapp (0877-0035-3000) dan line (@scarlett_whitening).

Klik di sini untuk follow akun instagram @scarlett_whitening

Jadi bagaimana, apakah kalian tertarik untuk mencoba body care Scarlett Whitening ini? 

Atau mungkin diantara kalian sudah ada yang menggunakan produk body care Scarlett Whitening juga ya? Wah... kalian suka variant apa? 

Selamat mencerahkan kulit tubuhmu dengan rangkaian produk body care Scarlett Whitening, ya!

Semoga tips dan info ini bermanfaat untuk kalian, see you!

Wassalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.

—Desti








5 Comments

  1. Aku sudah cobain scarleet yang romansa, sukaaak wanginya 😍

    ReplyDelete
    Replies
    1. Wahh... kalau aku baru mau coba yang romansa nih, kak.

      Delete
  2. Aku waktu itu ditawarkan tapi aku ga jadi, soalnya kulit muka maupun badanku sensitif, ga bisa parfum. :'( Padahal udah kepo banget karena ada oppa kesukaanku. Ya jadi pakai cara minum air putih, pakai sunscreen, minum vitamin, dan mengurangi begadang.

    ReplyDelete
  3. Emang seharum itu scarlettt, serumnya juga mantul bangett buat ngatasin jerawat

    ReplyDelete
  4. Sudah sering melihat produk ini, tapi baru kali ini menyimak informasinya dari awal hingga akhir:)

    ReplyDelete